Kuteks memang dikenal sebagai pewarna kuku tapi mungkin anda tidak tau kalau ternyata fungsi kuteks itu bukan hanya menjadi pewarna di kuku saja tetapi ternyata ada alternatif lain untuk menggunakan kuteks, mau tau?nah baca artikel di bawah ini :
1. Mau bagian sol sepatu heels seksi Anda seperti hasil rancangan
Christian Louboutin dengan warna menyala yang menarik perhatian? Ambil
kuteks dan mulai cat bagian bawah sepatu Anda! Kuteks berwrna opaque
sangat bagus digunakan untuk ini karena akan menutupi warna sol asli
Anda dengan sempurna. Untuk mendapatkan hasil yang rapi, lapisi bagian
sepatu yang tidak ingin terkena kuteks dengan tape kertas atau
sejenisnya, setelah benar-benar kering, angkat tape tersebut. Gampang
kan?
2. Kuteks juga bisa digunakan untuk menutupi goresan dan lecet pada
sepatu kesayangan Anda. Jika Anda punya kolekasi sepatu berwarna-warni,
akan sulit sekali menemukan semir sepatu yang cocok. Pakai saja kuteks
berwarna senada (karena warna kuteks jauh lebih beragam). Coba dulu
warna kuteks untuk sepatu Anda pada kuku Anda karena kadang warna yang
tampak pada botol tidak sama saat pengaplikasian.
3. Kreasikan tas Anda jadi lebih unik dan khas dengan kuteks. Gunakan stensil dan isolasi agar hasil yang didapat sempurna.
4. Ganti tampilan akseseoris Anda dengan mengecatnya menggunakan
kuteks berwarna pop yang cerah. Jadikan aksesoria Anda seperti hasil
rancangan Tom Binns tanpa mengeluarkan banyak uang. Jangan lupa beri
alas aksesoris Anda sebelum mengecatnya yaa…
5. Cegah aksesoris palsu (siapa sih yang punya cukup uang untuk
membeli semau serba asli?) baru Anda agar tidak cepat bernoda. Logam
jika bersentuhan dengan udara akan mengalami perubahan warna. Gunakan
kuteks bening untuk mencegah udara kontak dengan aksesoris favorit Anda.
Tapi kalau aksesoris Anda sudah keburu bernoda, trik ini tidak bisa
digunakan.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar