Rabu, 30 Januari 2013

AGAR ANDA TERLIHAT LEBIH PROFESIONAL SEBAGAI CUSTOMER SERVICE

Apakah profesi anda di tempat kerja  adalah cs alias customer service ??? Profesi ini bukan sembarang profesi loh,karena bisa di katakan tempat untuk bertanya pertama kali  pada saat kita berada di sebuah kantor tim customer service yang akan melayani semua pertanyaan anda.Customer service adalah orang-orang yang berdiri di garis depan yang langsung berhadapan dengan customer. Dari namanya saja, customer service, kita sudah bisa bayangkan pekerjaannya adalah melayani customer. Orang-orang yang melayani customer inilah yang sangat berperan penting dalam membangun image perusahaan karena bersentuhan langsung dengan customer.  
Bagi anda yang berpofesi sebagai cs,sebaiknya perlu memperhatikan beberapa tips di bawah ini agar anda terliat lebih profesional dalam profesi anda sebagai customer service.

1.Menjaga sikap
Agar costumer yang ada di hadapan anda merasa anda ini memang profesional dalam melayani mereka dengan baik,sebaiknya anda menghindari sikap-sikap seperti menggaruk-garuk kepala,balik kiri dan kanan tanpa ada tujuan yang jelas,membungkuk atau membuka alas kaki anda dan berjalan,walaupun jarak yang anda tuju hanya beberapa  meter saja.


2.Menerima tamu dengan
Berdiri saat sasat  tamu datang kemudian sapalah dengan senyum yang ramah dengan kontak mata yang terfokus pada tamu anda. Tanyakan dengan sopan apa tujuan tamu anda berkunjung ke kantor anda,apakah mau bertemu seseorang atau ada yang ingin mereka ketahui tentang kantor anda.

3.Jawab pertanyaan tamu dengan tegas
Apabila tamu anda bertanya jangan menjawab pertanyaan tamu dengan terbata-bata,karena itu malah membuat image kantor anda menjadi jelek,kenapa??karena dengan jawaban yang terbata-bata yang anda berikan membuat sang tamu menjadi kurang yakin terhadapa jawan dari  anda dan itu terlihat tidak profesional.






 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar